Yamaha Indonesia meluncurkan New Mio M3 125 bluecore (dibaca M-three) dengan tagline tanpa kompromi untuk generasi muda Indonesia yang selalu ingin terus maju mengikuti pilihan diri tanpa dibatasi oleh pilihan yang ada (tanpa kompromi).
Spirit “Tanpa Kompromi” ini menjadi dasar dalam merancang New Mio M3 125 bluecore baik dalam hal tampilan maupun mesin.
Tampilan tanpa kompromi merupakan inovasi antara design- halding- kenyamanan semuanya bisa diperoleh secara maksimal di New Mio M3 125 bluecore tanpa ada salah satunya yang dikorbankan. Desain trendy konsep Sporty-Light-New yang ramping dan kompak berpadu dengan kenyamanan maksimal dengan bagasi luas 10,1 lt, jok paling lapang, dan tangki tebesar dikelasnya, ditambah dengan handling yang lincah ringan dan mudah dikendarai karena bobotnya hanya 88kg (dry weight, tipe CW) tinggi jok yang hanya 75 cm dan lebar motor yang hanya 68,5 cm.
Mesin tanpa kompromi maksudnya adalah perpaduan maksimal antara perfoma-efisiensi-kehandalan bisa didapatkan sekaligus di new Mio M3 125 bluecore karena yamaha mengaplikasikan tenaga bluecore yang membuat perfoma maksimal (dengan 125cc) namun lebih irit.( 54 km perliter 50% dibanding mio karbu) dan sparepart lebih awet. Karena DiAsil Cylinder dan Forged Piston New Mio M3 125 blucore, metik tanpa kompromi untuk Kamu yang terus maju tanpa dibatasi oleh pilihan yang ada lampaui dirimu yamaha semakin didepan.