PEMENANG YAMAHA FAZZIO JINGLE COMPETITION 2022

PEMENANG YAMAHA FAZZIO JINGLE COMPETITION 2022

Jakarta – Ribuan karya musik terbaik anak bangsa telah menghibur, mewarnai dan menginspirasi seluruh masyarakat Indonesia selama empat tahun berturut-turut melalui kompetisi jingle Yamaha. Dan tahun ini, Fazzio Jingle Competition yang berlangsung dari 9 Maret hingga 10 Juni 2022 dengan tema Color Up Your Life! telah sampai pada tahap pengumuman pemenang. Bersama Yamaha Fazzio Hybrid Connected, para peserta yang berpartisipasi dalam Fazzio Jingle Competition (2022) menyumbang karya-karya dengan kualitas musik dan video yang semakin meningkat dan kreatif.

“Terima kasih kepada seluruh musisi yang berpartisipasi dalam Fazzio Jingle Competition yang menjadi kompetisi Jingle tahun keempat hasil kolaborasi antara Yamaha Motor dan Yamaha Musik melalui semangat Two Yamahas, One Passion. Kami selalu berkomitmen untuk memberikan wadah berkreativitas kepada seluruh masyarakat Indonesia agar terus semakin di Depan. Seluruh Musik dan Video dari peserta Jingle berada di level yang semakin tinggi dan sangat mengesankan” jelas Mr. Minoru Morimoto, selaku President Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

Diungkapkan Ronald Steven sebagai juri utama yang sudah berpengalaman dalam kompetisi jingle yang diselenggarakan Yamaha. “Peserta Fazzio Jingle Competition bisa dikatakan kreatif dan talented, selain komposisi lagu dan audio production, tapi video production juga jadi point penilaian.”jelasnya selaku Yamaha Music Endorsee.

Para Pemenang Yamaha Fazzio Jingle Competition 2022

PEMENANG YAMAHA FAZZIO JINGLE COMPETITION 2022

Special Award Yamaha Fazzio Jingle Competition 2022

PEMENANG YAMAHA FAZZIO JINGLE COMPETITION 2022

“Terima kasih banyak sekali lagi saya ucapkan untuk seluruh peserta yang mengikuti Fazzio Jingle Competition. Baik Yamaha Motor dan Yamaha Musik, kami telah di dukung oleh anda semua di Indonesia. Terima kasih banyak atas dukungannya selama ini. Kami sangat senang dapat berkontribusi untuk Indonesia melalui produk dan pelayanan dari Yamaha. Mari nikmati hidup kita dan sampai bertemu lagi di kompetisi selanjutnya,” ungkap Osamu Izawa selaku President Director PT Yamaha Musik Indonesia Distributor (YMID).

Baca Informasi Penting Lainnya:  Hasil Kualifikasi Rossi

Selamat kepada seluruh pemenang Fazzio Jingle Competition. Pengumuman pemenang dapat dilihat secara lengkap melalui akun Instagram resmi Yamaha Motor (@yamahaindonesia) dan Yamaha Musik (@yamahamusikid). Tetap semangat dan Sampai jumpa di kompetisi jingle Yamaha Selanjutnya! Let’s Color Up Your Life!

#FazzioJingleCompetition #YamahaFazzio #FazzioHybridConnected #ClassyYamaha #DiRumahPakeYamaha

Dealer Yamaha Semarang

Yamaha Harpindo Jaya

Dealer Yamaha Solo

Kami sedang online sekarang. Bisa saya bantu?
WeCreativez WhatsApp Support
Marketing Area Semarang
Lilik
Tersedia
WeCreativez WhatsApp Support
Marketing Area Solo Raya
Wisnu
Tersedia
WeCreativez WhatsApp Support
Service & Sparepart Area Solo & Jogja
Edy
Tersedia
WeCreativez WhatsApp Support
Service & Sparepart Area Plat K & H
Sugiarto
Tersedia